Wawotobi, BeritaTKP.com – Polsek Wawotobi bersama TNI dan Tim Sar juga masyarakat melakukan pencarian terhadap anak berusia 9 Tahun yang diduga terseret arus saluran Irigasi di Kel. Bungguosu Kec. Konawe Kab. Konawe, Senin (10/2/2025).

Kapolsek Wawotobi Ipda La Ode Istiqlal mengatakan anak tersebut bertempat tinggal di di desa Puwonua Kec. Konawe bernama Nur Patimah umur 9 Tahun yang masih duduk di SND 3 Konawe.

“Diketahui Alamat Desa Puuwonua Kec. Konawe Kab. Konawe, kemudian dilaporkan hilang pada saat meminta pamit kepada orang tuanya (Ibu Kandung) pada hari Minggu Tanggal 09 Februari 2025 pukul  17.00 Wita untuk bermain bersama temannya a.n. Aliyah dan Ipo yang letak rumahnya sekitar 500 M namun sampai malam hari korban belum balik ke rumahnya,”jelas Kapolsek Wawotobi.

Menanggapi laporan warga  Kaplask Wawotobi Ipda La Ode Istiqlal, S.H langsung bergerak menuju ke TKP dengan berkoordinasi dengan Tim SAR dan pemerintah setempat dan masyarakat untuk bersama -sama melakukan pencarian di sepanjang saluran irigasi Kel. Konawe dan Kel. Bungguosu Kec. Konawe Kab. Konawe.

Terkait penyebab korban, Kata Kapolsek Wawotobi korban jatuh ke saluran irigasi hingga terseret arus dan samapai berita ini ditayangkan masih dalam penyelidikan.

“ Kami juga terus berkoordinasi dengan semua pihak untuk melanjutkan proses pencarian dan diharapkan korban segera ditemukan,”pungkasnya.

Ia juga menjelaskan cirri-ciri korban  tinggi 120 Cm, rambut lurus sepanjang bahu, kulit sawo matang, tanda istimewa tidak ada, pakaian terakhir yang digunakan Koran Baju kaos warna merah celana pendek warna kuning. (æ/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here