Kotawaringin Barat, BeritaTKP.com – Muhammad Habbil Yana Pranata (10) di Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, tewas diterkam buaya saat berenang di sungai. Jasad korban sempat dibawa ke tengah sungai dalam kondisi berada di mulut buaya.
“Korban diduga dimangsa buaya,” kata Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono dilansir dari detikcom, Senin (27/11/2023).
Peristiwa itu terjadi di Sungai Arut Kelurahan Mendawai Seberang, Kecamatan Arut Selatan pada Sabtu (25/11) pagi. Jasad korban dievakuasi dalam kondisi sejumlah luka bekas gigitan buaya.
“Saat ditemukan organ tubuh korban dalam keadaan lengkap dan hanya terdapat bentuk lubang kecil bekas gigitan di daerah pusat dan pinggang serta selangkangan (terdapat) luka gores,” ujarnya.
Bayu menjelaskan korban bersama rekannya berenang di sungai tersebut sepulang dari sekolah sekitar pukul 10.00 WIB. Saat di lokasi, korban tidak menyadari kehadiran seekor buaya.
“Mereka tak sadar ada buaya di dekat mereka, setelah berenang beberapa jam kemudian korban berteriak,” ucap Bayu.
Saat itu, lanjut Bayu, korban sempat memegang buritan kapal. Sementara teman-temannya menyelamatkan diri naik ke daratan.
“Teman-temannya ini naik dan hendak meminta pertolongan, memanggil orang tua korban dan masyarakat sekitar,” terangnya.
Namun saat kembali ke sungai, korban sudah tidak ditemukan di dekat buritan kapal. Warga yang melakukan penyisiran kemudian mendapati buaya muncul dengan membawa tubuh korban di mulutnya.
“Setelah itu muncul buaya dari dalam sungai dengan membawa tubuh korban sedang di mulut buaya. Kaget masyarakat langsung naik ke daratan,” papar Bayu.
Belakangan warga pun memutuskan memancing buaya tersebut. Namun saat ditangkap dan perut buaya dibedah, tubuh koran tidak ditemukan.
“Mayat korban ditemukan oleh warga sekitar pada saat dilakukan pencarian dengan menggunakan alat pancing,” tambahnya.
Diketahui, insiden tersebut terekam kamera dan videonya viral di media sosial. Dalam video beredar, tampak buaya membawa jasad korban di mulutnya. Buaya tersebut berenang membelakangi warga.
Tak berapa lama buaya kemudian berenang turun ke dasar sungai membawa jasad korban. Di penggalan video lainnya, terlihat warga yang menggunakan perahu hendak menangkap buaya yang diduga menerkam bocah tersebut. (æ/RED)