Mojokerto, BeritaTKP.com – Sosok mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Mojosari Pacet, Desa Simbaringin, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto.
Korban saat ditemukan dalam kondisi leher terlilit sajadah, memakai baju warna biru dan celana pendek berwarna biru muda dan menggunakan sandal jepit. Korban dalam kondisi telungkup dengan kepala berada di sebelah barat antara pohon pisang tepat pinggir Jalan penghubung Mojosari dengan Pacet.
Petugas Inafis Satreskrim Polres Mojokerto olah TKP.
Mayat pria itu pertama kali ditemukan oleh Siyamin saat mencari barang rongsokan di pinggir jalan sekitar pukul 06.00 WIB. “Awalnya saya kira orang gila yang lagi tidur sembarangan. Jadi saya jalan terus ke selatan mau beli makan di warung,” kata Siyamin, Jumat (23/9/2022).
Identitas korban diketahui yakni Songko (62), warga Dusun Sampang, Desa Sampangagung, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto.
Sementara itu, Kapolsek Kutorejo, AKP Rochim menjelaskan, korban merupakan orang pikun dan sering keluar rumah. “Orang pikun, infonya korban keluar habis subuh tadi. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban,” pungkasnya.
Guna penyelidikan lebih lanjut, mayat korban dibawa ke RS Sumber Glagah, Kecamatan Pacet. (Din/RED)