
Malang, BeritaTKP.com – Sesosok mayat wanita misterius ditemukan di kawasan Sungai Paras, Desa Mulyoarjo, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Sabtu (12/11/2022). Guna penyelidikan mayat wanita tanpa identitas itu lebih lanjut, jasadnya pun dibawa ke RSSA.
Berdasarkan keterangan yang didapatkan di lokasi penemuan, mayat perempuan itu ditemukan warga tergeletak di atas bebatuan yang berada di aliran sungai, Sabtu (12/11/2022), pukul 05.30 WIB.
Mayat wanita tersebut ditemukan warga dalam kondisi setengah telanjang. Pada tubuhnya hanya menempel celana dalam serta bra. Kondisi mayat sendiri nyaris sulit untuk dikenali. Diduga korban sudah lama berada di aliran sungai.
Warga yang pertama kali menemukan adanya mayat itu, kemudian melapor kepada perangkat desa. Jasad wanita itu kemudian dievakuasi ke RS dr Saiful Anwar Kota Malang.
Sejauh ini belum dapat diketahui secara pasti penyebab kematian dari wanita tersebut. Tim Inafis dari Polres Malang tengah melakukan proses identifikasi terhadap jasad wanita tersebut. (Din/RED)





