Trenggalek, BeritaTKP.com – Sebuah ledakan yang berasal dari kebocoran gas elpiji di Trenggalek membuat empat orang penghuni rumahnya mengalami luka bakar. Hal tersebut terjadi di Desa Gemaharjo, Kecamatan Watulimo, Trenggalek.
Kasatreskrim Polres Trenggalek AKP Arief Rizky Wicaksana, menjelaskan bahwa empat korban yang mengalami luka-luka adalah satu keluarga, inisialnya adalah KA ,45, WT ,39, JR ,13, dan AF ,4,.
“Kejadiannya terjadi tadi pagi sekitar pukul 06.00 wib, ini tim Inafis Satreskrim Polres Trenggalek beserta Polsek Watulimo masih melakukan penyelidikan dan olah TKP,” jelas Arief, Kamis (2/12/2021).
Ledakan itu bermula saat salah satu korban hendak menyalakan kompor di bagian dapur. Saat itu korban tidak mengetahui jika ada elpiji yang bocor. Sehingga saat pematik gas diputar langsung terjadi ledakan dan membakar sejumlah barang-barang yang ada di dalam rumah.
“Kemungkinan gas itu sudah menyebar ke seluruh rumah, sehingga begitu dinyalakan api langsung menyala besar,” terangnya.
Akibat peristiwa itu empat anggota keluarga tersebut mengalami luka bakar serius di beberapa bagian tubuhnya.
“Untuk penyebab pastinya masih dalam proses penyelidikan,” imbuhnya.
(k/red)