
Sidoarjo, BeritaTKP.com – Aliran sungai yang ada di Desa Tanjungsari, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo tersendat total sebab mengalami pendangkalan ekstrem yang diakibatkan oleh eceng gondok yang tumbuh dengan ketinggian melebihi tangkis sungai.
Dengan kedatangan musim hujan ini, warga setempat menjadi khawatir akan terjadi banjir. Karena air sungai yang ada bisa meluap dan menggenangi rumah warga. Oleh karena itu, pemerintah desa (pemdes) Tanjungsari mengajukan normalisasi di sungai tersebut. Namun, sampai kini belum ada realisasi.
Sekretaris Desa (Sekdes) Tanjungsari Kecamatan Taman M. Yusron Abdillah menyatakan sudah setahun ini pihaknya mengajukan adanya normalisasi sungai. “Sudah kami pertanyakan ke kabupaten, namun jawabannya disuruh menunggu,” ucapnya, dilansir dari beritajatim, Rabu (29/11/2023).
Dia menambahkan, musim hujan sudah mulai datang, khawatirnya bila belum ada pengerukan nanti bisa mengakibatkan banjir. “Kedalaman sungai, tanahnya terlihat dibawah sedikit permukaan air. Pendangkalan yang terjadi, sudah memprihatinkan dan mengkhawatirkan,” keluhnya.
Kekhawatiran warga akan meluapnya air ini sudah diadukan kepada Tim Bambang Haryo Soekartono (BHS) Peduli. Oleh tim, keluhan warga langsung disampaikan ke balai besar dan kordinasi dengan pihak Pemkab Sidoarjo.
Founder Tim BHS Peduli Bambang Haryo mengaku pihaknya sudah berkordinasi dengan balai besar di Jawa Timur untuk segera melakukan normalisasi. Karena kondisi kedangkalan sungai sudah mengkhawatirkan
Kedalaman sungai, tanah lumpurnya sampai bisa terlihat dari daratan. Artinya hal ini harus ditanggapi dan ditangani secara serius dan segera dieksekusi agar saat hujan turun, air sungai tidak meluber membanjiri rumah warga. “Saya saya sudah berkordinasi dengan pihak balai besar dan pihak balai besar akan segera melakukan pengecekan dan melihat kondisi di lapangan untuk melakukan tindakan,” papar Bambang Haryo.
Anggota DPR RI periode 2014-2019 dari Partai Gerindra itu juga mengaku sudah berkomunikasi via ponsel dengan Wabup Sidoarjo H. Subandi soal keluhan warga. “Jawab Pak Wabup, Pemkab Sidoarjo melalui dinas terkait akan segera menindaklanjuti keluhan warga dan melakukan normalisasi. Dari pengakuan Pak Wabup anggaran normalisasi dari Pemkab Sidoarjo juga ada, dan segera dilakukan pengerukan pada sungai tersebut,” terang Caleg DPR RI Partai Gerindra nomor urut 1 Dapil Jatim 1 tersebut. (Din/RED)