Sidoarjo,BeritaTKP.Com – – Mobil Suzuki Carry tiba-tiba terguling di Jalan Raya Waru, Sidoarjo, tepatnya di depan Stasiun Waru, Kamis (20/3) dini hari. Kejadian tersebut sempat membuat lalu lintas padat.

Mobil Carry dengan nomor polisi M 1876 GA itu dikemudikan oleh Imam Buchori, warga Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan, Madura.Mobil yang dikemudikan pria 25 tahun tersebut terguling dan menutup satu ruas Jalan Raya Waru, Sidoarjo.

“Mobil melaju dari arah utara ke selatan,” kata Kanit Lantas Polsek Waru Ipda Heri Hudiyanto.

Mobil ini melaju dari arah Surabaya ke Sidoarjo sekitar pukul 02.30. Sesampainya di lokasi kejadian, diduga pengemudi kurang konsentrasi, sehingga roda depan sebelah kiri naik ke trotoar.

“Roda mobil sebelah kiri naik ke trotoar, mengakibatkan mobil terguling,” ungkapnya.

Akibat kejadian tersebut, mobil sempat menutup jalur arah Surabaya – Sidoarjo. Beruntung, dengan sigap anggota lantas Polsek Waru bergegas menuju ke TKP untuk melakukan evakuasi dan mengatur arus lalu lintas.

Selain itu, sopir mobil mengalami luka berat dan syok seketika. “Evakuasi mobil yang terguling di Jalan Raya Waru, Sidoarjo, sudah dilakukan, sehingga jalan sudah bisa dilalui kendaraan dengan normal,” pungkasnya. (Red/Imm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here