Razia Gabungan BNN Dan Satpol PP Berhasil Amankan Pasangan Mesum Dan Pengguna Narkoba

354

zaSurabaya, BeritaTKP.Com  – Razia gabungan yang dilakukan oleh BNN Kota Surabaya bersama Satpol PP Kecamatan Wonokromo membuahkan hasil .

Razia yang bertujuan mencegah pengedaran nerkotika dan menekan peningkatan angka pengguna narkotika serta mencegah tindak aksi perbuatan asusila yang dilakukan oleh para pelaku yang tidak ada status pernikahan.

“Tujuan Razia gabungan ini untuk mencegah peredaran dan pengguna narkoba serta mencegah perbuatan asusila di sejumlah rumah kost yang berada di wilayah kecamatan wonokromo surabaya. Intinya untuk meminimalisir peredaran dan penggunaan narkoba serta perbuatan asusila,” ujar Kasi Trantib Satpol PP Surabaya Kecamatan Wonokromo , Arief Wicaksono.

Razia yang di lakukan di sejumlah rumah kost yang berada di wilayah kecamatan wonokromo surabaya ini  membuahkan hasil , lantaran dari razia ini gabungan yang dilakukan oleh BNN Kota Surabaya bersama Satpol PP Kecamatan Wonokromo menangkap 2 pasangan mesum yang tidak ada status pernikahan serta 3 wanita yang terbukti positif menggunakan narkoba.

Terbuktinya 3 wanita yang positif menggunakan narkoba setelah dilakukanya test urine oleh BNN Kota Surabaya , dan saat Satpol PP Kecamatan Wonokromo menangkap 2 pasangan yang sedang asik bercinta namun saat di periksa mereka tidak bisa menunjukan bahkan tidak memiliki buku nikah.

Dan selanjutnya mereka yang terpergok bermesum tanpa ada buku nikah dibawa oleh satpol PP untuk di bawa ke Mako Satpol PP Kota Surabaya guna dilakukan pembinaan , sedangkan mereka yang positif menggunakan narkoba dibawa oleh BNN Kota Surabaya.       @thes