Pembantu Minta Gaji Diberi Air Panas

213

pembantuSurabaya, BeritaTKP.Com –  Winarsih (24), wanita yang berkerja sebagai pembantu rumbah tangga asal Bojonegoro ini mengalami kekerasan yakni disiram air panas oleh NA warga Putat Jaya, Surabaya, sebagai majikanya, pada Senin 10/10/2016 petang.

Berawal dari Winarsih yang ingin menagih gajinya selama satu tahun ini yang belum di bayar oleh majikanya NA tapi malahan NA yang di tagih oleh Winarsih marah , Winarsih tidak menggubris dan malah menagih lagi gajinya . lantaran kesal dan marah ia ditagih terus oleh Winarsi , NA yang saat itu juga memasak air panas langsung menyiramkanya ke tubuh Winarsih

Kapolsek Sawahan Kompol Yulianto menjelaskan, bahwa pihaknya sudah mengamankan dan memeriksa pelaku NA.

Sedangkan korban saat ini  di rumah sakit William Booth Surabaya lantaran  mengalami luka bakar pada tubuh dan tangannya dan kini korban dirawat untuk diperiksa luka bakar yang dialami.

“Untuk lukanya berapa persen ini belum kami pastikan karena masih menjalani perawatan,” Imbuh Yulianto.            @Thes