Gresik, BeritaTKP.com – Kebakaran hebat melanda sebuah pabrik plastik milik PT Agung Sentosa di Jalan Kepatihan, Ngasinan, Menganti, Gresik, pada Senin (31/7/2023) siang ini. Api pertama kail muncul pada bangunan tersebut sekitar pukul 12.30 WIB.
Menurut keterangan salah satu sekuriti pabrik, Noerdjianto, yang terbakar adalah gudang penyimpanan. “Yang terbakar ruang gudang penyimpanan plastik yang sudah jadi,” ujarnya, Senin (31/7/2023).
Dia menambahkan, masih belum diketahui secara pasti dari mana api muncul. Karyawan pabrik langsung berhamburan keluar saat kebakaran. “Tiba-tiba, asap mengepul,” tambahnya.
Banyaknya material yang mudah terbakar membuat amuk si jago merah kian sulit dikendalikan. Ditambah lagi, angina yang kencang membuat kobaran api semakin kuat.
Terlihat 2 mobil pemadam kebakaran di luar pabrik, ada juga yang ada di dalam namun belum diketahui jumlahnya. Sementara sebagian pegawai tampak mengeluarkan bahan-bahan plastik dari gudang. (Din/RED)