Pasuruan, BeritaTKP.com – Sebuah rumah yang terletak di Dusun Bajangan Kulon, Desa Bajangan, Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, hancur akibat ledakan sebuah bom yang diduga bom ikan alias bondet, pada Senin (17/10/2022) kemarin.
Ledakan yang menimpa sebuah rumah milik warga sekitar bernama Hasim (65) dan Tutik (51) tersebut diketahui terjadi sekitar pukul 18.15 WIB. besarnya ledakan tersebut membuat puing-puing rumah terlempar sampai sejauh sekitar 70 meter.
Salah satu warga bernisial DI mengaku kaget setelah mendengar suara ledakan bom bondet tersebut. Suasana yang awalnya sunyi menjadi mencekam dan ramai dengan riuh gaduh para warga yang juga merasa terkejut.
Jajaran Polres Pasuruan yang mendapat laporan terkait kejadian tersebut melakukan olah TKP, dengan dipimpin oleh Kapolres Pasuruan Kota AKBP R. M. Jauhari.
Untuk kepentingan penyelidikan, polisi telah memasang police line di area lokasi agar tidak didekati masyarakat. Sebab dikhawatirkan masih ada bahan yang bisa menyebabkan ledakan susulan.
Dalam insiden itu, satu orang terluka berat. Korban adalah Tutik (50) istri pemilik rumah. Selain luka bakar, jari-jari korban juga putus. Saat ini korban masih menjalani perawatan di RSUD Soedarsono.
Jauhari mengatakan kondisi korban luka mengalami luka bakar 80 persen. “Korban sendiri saat ini tengah di rawat di RSUD Soedarsono,” kata Jauhari. (Din/RED)






