Malang Berita TKP -Com Korem 083/Baladhika Jaya punya hajat besar pada Minggu (3/11/2019) Kirab Merah Putih dalam rangka Silaturahmi Kebangsaan akan digelar di beberapa titik di Kota Malang, Jawa Timur.
Pada pukul 16.15 WIB, peserta akan melintasi rute dari Monumen Pahlawan Trip menuju Jalan Ijen, Jalan Semeru, Jalan Kahuripan, Alun-alun, Tugu Malang, dan finish di Lapangan Rampal.
Sebelum acara, yakni pada pukul 15.40 WIB, rombongan Korem 083/Bdj dan rombongan lainnya akan melakukan ziarah di Monumen Pahlawan Trip. Lalu, dilanjutkan pelaksanaan kirab Merah Putih.
Sebelum pelaksanaan kirab didahului dengan seremonial berupa penyerahan bendera merah putih berlokasi di Museum Pahlawan Trip. Selanjutnya ribuan peserta kirab akan berjalan kaki dari Alun-alun Tugu menuju Lapangan Rampal untuk mengikuti ceramah kebangsaan dari Habib Luthfi bin Yahya.
Bendera raksasa yang bakal dikirab berukuran 120 meter x 60 meter. Nuansa merah putih kental terlihat dengan banyaknya peserta yang mengenakan kaos berwarna merah dan putih serta bentangan bendera merah putih yang dipegang sebanyak 500 orang dari berbagai elemen masyarakat akan menghiasi lapangan rampal.
“Salam Kebangsaan dan Salam Indonesia akan dipancarkan dari Bumi Arema untuk seluruh penjuru tanah air,” ujar Danrem 083/Baladhika Jaya Kolonel Inf Zainuddin.
Acara ini melibatkan banyak pihak, termasuk tokoh agama dan tokoh masyarakat. Sekitar 27 elemen masyarakat terkonfirmasi untuk bergabung dalam kegiatan kebangsaan ini. Peserta yang hadir akan diberikan wejangan langsung oleh Habib Luthfi bih Yahya dari Pekalongan. Pada kegiatan tersebut juga terjadwal penyematan jaket kepada perwakilan NU, Muhammadiyah dan Uskup.
Beberapa pejabat dijadwalkan hadir, seperti Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI R Wisnoe Prasetja Boedi, Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar dan sejumlah tokoh lainnya.
Kirab Merah Putih dalam rangka Silaturahmi Kebangsaan oleh Korem 083/Baladhika Jaya ini mengusung tema Kirab Merah Putih dan Kebersamaan Menuju Indonesia Maju. (red)