Jakarta Selatan, BeritaTKP.com – Kecelakaan maut yang melibatkan lima unit sepeda motor dan tiga unit mobil terjadi di Jalan M.T Haryono, Pancoran, Jakarta Selatan (Jaksel).
Dua pengendara sepeda motor yang diketahui merupakan pasangan suami istri tewas akibat kejadian ini. Kecelakaan bermula saat kendaraan SUV yang tiba-tiba menabrak sedikitnya enam kendaraan, termasuk minibus taksi.
“Awalnya sudah diteriakin sama orang-orang kenapa pengemudi berhenti ngegas,” tutur pengemudi taksi Pakokoy.
Insiden ini juga menyebabkan tiga orang luka-luka dan langsung dibawa ke RSUD Budhi Asih, Kramat Jati, Jakarta Timur (Jaktim) untuk mendapatkan perawatan medis.
Di samping itu, Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di lokasi. Sebanyak lima petugas kepolisian dikerahkan untuk melakukan olah TKP.
Dua orang petugas terlihat melakukan sejumlah tindakan, seperti melakukan pengukuran di lokasi kejadian. Sementara itu, polisi diketahui telah mengamankan pengemudi mobil SUV yang diduga sebagai pemicu kecelakaan beruntun tersebut. (RED)






