Geger, Ketua KPPS di Bondowoso Melahirkan saat Bertugas

65

Bondowoso, BeritaTKP.com – Seorang Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Bondowoso yang bernama Fitria, melahirkan saat sedang bertugas di TPS 11, Dusun Plalangan, Desa Bandilan, Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso. Dia melahirkan di rumah warga yang berada di samping TPS setempat.

Salah satu anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Prajekan, Rina Makkiyah menjelaskan, Fitria awalnya merasakan sakit pinggang saat proses pemungutan suara berlangsung. “Awalnya tidak ada gejala mau melahirkan. Tapi tiba-tiba sakit pinggang, istirahat sebentar, lalu bayinya keluar di rumah warga sekitar TPS,” kata Rina.

Melihat hal itu, PPK dan petugas medis langsung bergerak cepat untuk terjun ke lokasi kejadian untuk memberikan perawatan medis kepada Fitria. Kendati demikian, Fitria masih melaksanakan tugasnya sebagai ketua KPPS untuk memberikan tandatangan pada surat suara. “Karena surat suara kalau gak ditandatangani ketua KPPS kan gak sah,” jelas Rina.

Ketua KPU Kabupaten Bondowoso, Junaidi mengatakan proses pemungutan dan penghitungan suara di TPS 11 Desa Bandilan tetap berjalan lancer, meski sempat terjadi hal yang tidak diduga. “Tidak ada kendala. Proses pemungutan dan penghitungan berjalan lancar,” pungkasnya. (Din/RED)