Surabaya, BeritaTKP.Com – Sebanyak 50 orang bakal calon bupati dan wakil bupati, bakal calon wali kota dan wakil wali kota di Jawa Timur menjalani fit and proper test di kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Timur.
Proses penjaringan ini merupakan salah satu bagian proses pemilihan bakal calon. Setelah itu akan diserahkan seluruh bakal calon ke DPP.”Nanti DPP yang memutuskan. DPD hanya ingin mengetahui kondisi setiap person para calon dan kondisi wilayah daerahnya. Karena DPD juga diminta DPP untuk memaparkan kondisi setiap bakal calon dan daerahnya. Kalau kami tidak melakukan wawancara, gimana kalau kita memaparkan ke DPP,” ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Kusnadi.
Dalam hai ini terdapat 18 daerah kabupaten dan kota di Jawa Timur yang akan menggelar pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak di tahun 2018 dan dari 18 daerah, yang hadir sebanyak 50 bakal calon kepala daerah dan wakil daerah dari 10 kabupaten dan kota yakni Kabupaten Jombang, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Madiun, Kota Madiun, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Sampang, Kabupaten Pamekasan dan Kabupaten Magetan.
“Hari ini kami melakukan penjaringan kepada bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah kabupaten dan kota, Ada (bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah) 18 daerah yang kita undang bisa hadir. Tapi sekarang ada sebagian daerah yang hadir Bakal calon yang tidak hadir, karena ada hal lain seperti naik haji,” pungkas Kusnadi. @nurA