Surabaya, BeritaTKP.com – Film pendek berjudul “Hold On Little Girl” yang disutradarai oleh Miky Havis berhasil meraih penghargaan film fiksi terbaik dalam kategori Student Panorama di Janakpur International Film Festival 2025.
Hold On Little Girl merupakan film tugas akhir kuliah Miky Havis di Universitas Dinamika, yang kemudian berkembang menjadi karya yang dikompetisikan di berbagai festival film internasional. Salah satunya di Cientifica Webseries & Film Festival 2024 di Peru, Hold On Little Girl juga meraih nominasi “Best International Short Film”.
Proses produksinya melibatkan mahasiswa, Dibintangi oleh Vanessa Chastity, Deny Tri Aryanti, Karreynina Zhyea sebagai dan Afrian Arisandy seorang aktor asal Sidoarjo yang sedang hangat diperbincangkan publik ini dikenal karena aktingnya yang apik di film – film karya sutradara Joko Anwar.
Ditemui di rumah produksi HARFMEDIA, Miky Havis mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas apresiasi yang diberikan kepada filmnya. Menurutnya, kemenangan Hold On Little Girl dalam acara tersebut menjadi suatu kebanggaan bahwa karya film dari sineas Indonesia dapat diterima di dunia internasional. (Adv. Novie Erin)