Mojokerto, BeritaTKP.com – Rachmad Azka Ramadhan, bocah berumur 10 tahun, warga Dusun/Desa Ngimbangan, Kecamatan Mojosari, tewas usai ditabrak sepeda motor di Jalan Raya Desa setempat, pada Jumat (9/9/2022) kemarin. Korban meninggal di tempat dengan luka parah di bagian kepala.
Kanit Gakkum Polres Mojokerto, Iptu Wihandoko menjelaskan korban pada saat sebelum kejadian, tengah mengendarai sepeda anginnya dan melaju dari arah timur ke barat, sekitar pukul 06.30 WIB. “Setibanya di lokasi kejadian sepeda pancal yang dikendarai korban hilang kendali dan terjatuh ke arah kanan,” jelasnya, Jumat (9/9/2022) kemarin.
Unit Laka Satlantas Polres Mojokerto melakukan olah TKP.
Ia mengatakan disaat bersamaan melaju sepeda motor Kawasaki Atlhete L 4330 GG yang dikendarai Faizal Rizki (27) warga Dusun/ Kecamatan Kota Mojokerto yang berboncengan dengan Adi Prasetyo (39) warga Dusun Gambiran, Desa Kwatu, Kecamatan Mojoanyar, Mojokerto.
“Karena jarak sudah dekat korban ditabrak pengendara sepeda motor kawasaki hingga meninggal dunia,” ucap Wihandoko.
Menurut Wihandoko, kecelakaan ini diduga disebabkan sepeda motor saat melaju kurang hati-hati dan antisipasi arus lalu lintas yang berada di depannya sehingga mengakibatkan fatalitas kecelakaan hingga merenggut satu korban jiwa. Kini jenazah korban dibawa ke RSUD Mojosari. (Din/RED)