Medan, BeritaTKP.com – Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Medan kembali mencatat hasil signifikan dalam upaya menekan angka kriminalitas di wilayah hukumnya. Dalam kurun waktu 15 hari terakhir, aparat berhasil menangkap 147 tersangka dari 103 kasus yang terdiri atas empat jenis tindak kejahatan berbeda.

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. Dr. Jean Calvijn Simanjuntak, S.I.K., M.H., mengungkapkan bahwa pengungkapan ini merupakan hasil kerja keras tim gabungan di seluruh jajaran, baik dari unit Reskrim maupun Satresnarkoba.

“Empat tindak kejahatan yang kami ungkap meliputi pencurian dengan kekerasan (begal), pencurian material, kejahatan narkoba, serta tawuran yang melibatkan geng motor,” jelas Kombes Pol. Jean Calvijn Simanjuntak, dikutip dari Antaranews, Sabtu (25/10/2025).

Dari 103 kasus tersebut, kasus narkotika menjadi yang paling dominan dengan 48 kasus dan 60 tersangka. Disusul pencurian material sebanyak 45 kasus dengan 70 tersangka, kemudian pencurian dengan kekerasan sebanyak 9 kasus dengan 14 tersangka, dan satu kasus tawuran geng motor dengan tiga tersangka.

Menurut Kapolrestabes Medan, pengungkapan ini merupakan lanjutan dari operasi sebelumnya, di mana dalam periode 9–17 Oktober 2025 pihaknya juga berhasil mengungkap 61 kasus dengan 87 tersangka.

“Di minggu kedua ini kami menambahkan satu kasus baru, yakni kasus tawuran yang melibatkan geng motor. Kasus ini menjadi salah satu atensi utama kami karena telah menimbulkan korban jiwa,” ungkapnya.

Dari hasil pengungkapan tersebut, polisi turut menyita barang bukti berupa potongan besi, tiang, becak barang, senjata tajam, serta sejumlah sepeda motor yang digunakan dalam aksi kejahatan.

Lebih lanjut, Kombes Pol. Jean Calvijn menegaskan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan intensitas patroli dan penegakan hukum terhadap berbagai bentuk kejahatan jalanan.

“Kami berkomitmen mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat dengan menindak tegas para pelaku kejahatan di Kota Medan. Tidak ada ruang bagi pelaku kriminal di wilayah hukum kami,” tegasnya.

Dengan hasil pengungkapan ini, Polrestabes Medan menunjukkan keseriusannya dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif dan memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat.(æ/red)