
Kediri, BeritaTKP.com – Nasib malang menimpa Mohammad Habibulloh Al Fatih (8), bocah asal Desa Besuk, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, yang ditemukan meninggal dunia di dalam selokan.
Kapolsek Gurah AKP Sugeng Winarso mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi pada Jumat (8/3/2024) kemarin, pukul 15.30 WIB. Korban mulanya bermain hujan-hujanan bersama dengan teman-temannya di pinggir jalan.
Lantaran tak kunjung pulang, ibu korban Sumarni (39) berusaha mencari. Kemudian, Sumarni mendapatkan kabar dari tetangga jika putranya tenggelam masuk ke dalam gorong-gorong parit dan hanyut ke saluran air yang ada di pinggir jalan Desa Besuk tersebut.
Mengetahui kejadian tersebut, ibu korban bersama Eko Widodo, tetangga dan warga sekitar berusaha mencari korban. Mereka menyisir saluran air yang memiliki kedalaman dan lebar 50 cm itu. Akhirnya korban ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di selokan pada jarak 100 meter dari lokasi tenggelam.
“Korban sempat dibawa ke Klinik Wahyu Husada dan berdasarkan medis, korban dinyatakan sudah dalam keadaan meninggal dunia, akibat paru-parunya kemasukan air yang disebabkan karena tenggelam,” terang Sugeng, Sabtu (9/3/2024).
Atas peristiwa tersebut, pihak keluarga mengikhlaskan kepergian korban. Mereka juga membuat surat pernyataan bahwa pihaknya tidak berkenan untuk mengautopsi jenazah korban, serta tidak menuntut hal ini secara hukum. (Din/RED)





