Gresik, BeritaTKP.com – Korban kecelakaan air yakni ayah dan anak yang dilaporkan hilang hanyut ke sungai saat menaiki perahu tambang di Sungai Kalimas, Dusun Banjar Pertapan, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo, akhirnya berhasil ditemukan.
“Pagi ini, Opsar lanjutan dilakukan pukul 07.30 WIB dengan 7 perahu karet oleh tim pencarian,” ucap Mardiono, salah satu petugas pencarian, dikutip dari jatimnow, Sabtu (20/5/2024).
“Alhamdulillah, kedua korban sudah berhasil ditemukan kurang lebih 1 kilometer dari lokasi kejadian sekitar pukul 09.10 WIB,” lanjutnya.
Di hari pertama pencarian, kendaraan korban kemarin berhasil ditemukan terlebih dulu dan diangkat pada Jumat 919/4/2024), pukul 14.30 WIB. Kedua korban ditemukan sudah dalam tidak bernyawa (meninggal dunia).
Diberitakan sebelumnya, nasib nahas menimpa sepasang ayah dan anak asal Driyorejo, Gresik. Keduanya dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Kalimas saat naik perahu tambangan Dusun Banjar Pertapan, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo, Kamis (18/4/2024) kemarin. Korban berinisial NFE (27) bersama dengan anaknya berinisial E (2)
Peristiwa nahas itu terjadi sekira pukul 19.00 WIB, saat keduanya hendak menyebrang menggunakan perahu tambangan. Diketahui, penyebab keduanya tercebur ke sungai dikarenakan stang gas motor ditarik oleh anak, sehingga keduanya terjungkal masuk ke dalam sungai. (Din/RED)