Pasuruan, BeritaTKP.com – Material longsor di Bukit Dingklik, Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan yang menghalangi akses lautan pasir bromo saat ini dalam proses dibersihkan. Dengan bantuan alat berat berupa buldoser yang dikerahkan di lokasi, akhirnya material longsor berhasil dibersihkan dengan cepat.

“Kami melakukan pembersihan material longsor di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) dengan melibatkan sejumlah pihak,” kata Kepala Bagian Tata Usaha TNBTS Septi Eka Wardhani, Rabu (12/2/2025).

Septi Eka Wardhani mengatakan, bahwa pihaknya mengerahkan buldoser itu dari Dinas PU Bina Marga Jatim yang memang disediakan di kawasan tersebut. Selain alat berat, ada warga setempat juga ikut membantu pembersihan.

“Banyak yang membantu, mulai dari Muspika, komunitas jip, PKL, dan warga,” ujar Septi Eka Wardhani.

Saat ini material longsor sudah bersih. Jalur yang merupakan akses satu-satunya ke lautan pasir dari arah Tosari itu kembali normal dan bisa di lalui kendaraan.

Sementara itu, Camat Tosari Hendi Candra Wijaya mengungkapkan, material longsor sebelumnya menutup jalan sepanjang 15 meter. Dengan ketebalan material 1,5 meter.

Sebelumnya, longsor dan pohon tumbang terjadi di bawah Bukit Dingklik, Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan, pada Senin (10/2/2025) malam. Longsor membuat jalur menuju lautan pasir dari Tosari tertutup material. Kendaraan tidak bisa lewat.  (sy/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here