Akibat Sopir Kelelahan, Tiga Penumpang Tewas Dalam Kecelakaan Maut di Tol Ngawi

94

Ngawi, BeritaTKP.com – Sebuah kecelakaan maut telah terjadi di ruas Tol Solo – Ngawi KM 548+600 B, Desa Kedungharjo, Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi pada Rabu (16/4) sekitar pukul 21.00 WIB. Kecelakaan tersebut melibatkan mobil Toyota Avanza dan Truk Mitsubishi Fuso.

Peristiwa kecelakaan itu terjadi bermula ketika mobil Toyota Avanza bernopol B 1563 JUY dengan empat orang penumpang yang dikemudikan oleh Matromli (30) warga Desa Bajrasokah, Kecamatan Kedundung, Sampang, melaju dari arah timur ke arah barat atau dari arah Ngawi menuju arah Solo menabrak kendaraan yang tepat searah didepannya yaitu Truk Mitsubishi Fuso.

Akibat menabrak truk tersebut, menyebakan tiga penumpang mobil Toyota Avanza meninggal dunia. Satu korban meninggal dilokasi kejadian dan dua korban meninggal dunia saat menjalani perawatan medis RSUD dr Soeroto Ngawi karena kondisi kritis hingga akhirnya nyawanya dapat tidak tertolong.

Kasat Lantas Polres Ngawi AKP Yuliana Plantika, membenarkan bahwa telah terjadi kecelakaan lalu lintas hingga tiga korban meninggal dunia.

“Kami menduga bahwa kecelakaan ini terjadi dipicu oleh pengemudi mobil Toyota Avanza yang kelelahan lalu membuatnya kurang fokus terhadap arus lalu lintas. Sehingga menyebabkan menabrak truk Motsubishi Fuso yang berada didepannya,” terang AKP Yuliana Plantika.

Sementara satu korban yang lainnya berhasil selamat dari peristiwa kecelakaan itu. Namun, korban mengalami luka berat dan saat ini menjalani perawatan medis di RS Widodo Ngawi.

AKP Yuliana Plantika mengimbau kepada para pengendara agar tidak memaksakan diri untuk berkendara dalam kondisi lelah. Jika dirasa lelah lebih baik istirahat untuk menghindari kecelakaan serupa.  (sy/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here