
Cibinong, BeritaTKP.com – Dua unit kendaraan roda dua terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Tegar Beriman Cibinong, Bogor, Jawa Barat pada Minggu (29/5/2022).
Akibat kecelakaan tersebut, satu pengendara motor berinisial AR pun dinyatakan tewas di lokasi kecelakaan.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor, Ipda Angga Nugraha mengatakan, korban AR yang menggunakan motor jenis Honda Supra X bernomor polisi B 3270 EIO itu tengah melaju dari arah Simpang Pemda menuju Simpang PDAM pada Minggu (29/5/2022), sekitar pukul 02.10 WIB.
“Sebelum terjadi kecelakaan lalu lintas, sepeda motor Honda Supra X yang dikendarai oleh AR bergerak dari arah Simpang Pemda menuju Simpang PDAM,” kata Angga pada Senin (30/5/2022).
Ketika tiba di lokasi kecelakaan, lanjut Angga, korban AR menabrak sebuah motor jenis Yamaha Mio J bernomor polisi B 6960 EZL dan beregerak ke arah yang sama sehingga AR terjatuh.
Angga menambahkan, AR dinyatakan meninggal dunia usai mengalami luka benturan di bagian kepala korban. Dan korban pun langsung dilarikan ke RSUD Cibinong.
“AR mengalami luka di bagian kepala, meninggal dunia di TKP. Kemudian korban dibawa ke RSUD Cibinong,” tuturnya.
Sedangkan untuk pemotor Mio J hanya mengalami luka lecet di bagian pipinya. Untuk saat ini polisi masih memeriksa para saksi yang berada di lokasi dan penyelidikan. (RED)