Sidoarjo, BeritaTKP.Com – Menyambut datang nya libur natal dan tahun baru 2017 jajaran Forum Kordinasi Pimpinan Daerah ( FORKOPIMDA ) sidoarjo menggelar gelar pasukan bersama dalam kegiatan operasi lilin semeru di halaman mapolresta sidoarjo .
Kapolreta Sidoarjo AKBP M.Anwar Nasir dalam acara gelar pasukan mengatakan operasi lilin semeru 2017 , Polresta menerjunkan 521 personil serta di bantu oleh instansti terkait dengan jumlah 285 personil. “pengamanan ini di bantu oleh TNI, Dishub , PMK , Pramuka , Jasa raharja , Senkom , dan Banser” jelasnya.
Untuk menjaga kondusifitas Kabupaten Sidoarjo , pengamanan di fokuskan pada lokasi sasaran kriminal yaitu Bandara, Terminal, Stasiun dan Gereja . selain itu Polresta sidoarjo juga menyediakan 9 Pospam dan Posyan di simpul – simpul kemacetan.
“Ada 81 gereja di Sidoarjo yang kita jaga, serta objek – objek rawan kriminalitas seperti Bandara Terminal dan Stasiun Selain itu Polresta menyidakan pospam dan posyam untuk memantaui kemacetan saat libur panjang kali ini,”terang Kapolresta.
AKBP M.Anwar Nasir menerangkan mengenai pengamanan , Semua gereja kita amankan dengan berlakukan Standart Operasional Pengamanan ( SOP ) ” kita tidak lagi menerapkan sistem patroli, namun akan kita lakukan menggunakan SOP dengan cara Seterilisasi dan penggeledahan lokasi yang bekerjasama dengan pengurus gereja serta pemuda di sekitar lokasi gereja,” imbuh Kapolres.
Kapolresta Sidoarjo M.Anwar Nasir menghimbau semua masyarakat khusus nya ormas – ormas se sidoarjo untuk tidak melakukan swiping serta mengingat bagi para pengusaha pabrik atau mall agar tidak menyuruh atau mewajibkan karyawan yang muslim untuk menggunakan atribut natal karena akan mengganggu keamanan ketertiban masyarakat ( Kamtibmas ) sidoarjo. @KA