Sumatera Utara, BeritaTKP.com – Viral seorang emak-emak di Tebing Tinggi, Sumatera Utara, nampak marah-marah disebuah toko sepatu dan mengaku sebagai istri dari Kepala Kejari Tebing Tinggi.

Dalam video yang beredar aksi, wanita itu terlihat emosi dan marah kepada penjaga toko sambil melontarkan kata-kata kasar yang pantas. Terlihat di dalam video, wanita tersebut tidak terima terhadap perlakuan penjaga toko yang tidak melayani anaknya dengan baik, ia juga mengatakan akan memperpanjang masalah tersebut sampai ke pengadilan.

Dengan lantang, dirinya mengatakan bahwa ia adalah istri dari salah satu pejabat di Kota Tebing Tinggi, yakni kepala kejaksaan Kota Tebing Tinggi.

Sementara, penjaga toko bernama yang Enditia mengatakan awalnya ia berada di belakang lalu mendengar ada keributan di toko tempatnya bekerja, ia melihat seorang ibu dengan nada kasar memarahi penjaga toko.

Lalu, ia mencoba untuk meminta si ibu untuk keluar dari toko namun ia tak terima. Dengan lantang si wanita itu mengatakan akan memperpanjang masalah tersebut.

Enditia pun berharap meski dia seorang istri dari pejabat tinggi, hendaknya tidak selayak nya berlaku kasar seperti itu kepada karyawan.

“Walaupun benar istri pejabat, seharusnya tidak berlaku kasar seperti itu dan sangat tidak manusiawi,” kata Endita, Jumat (31/12/2021).

Terkait persoalan itu, kepala kejaksaan Negeri Kota Tebing Tinggi melalui kasi Intel Fahmi Jalil mengatakan yang ada di dalam video yang sempat viral tersebut bukan istri atau keluarga dari Kepala Kejaksaan Negri Tebing Tinggi.

Pihaknya masih menelusuri dan mencari tau siapa identitas seorang ibu yang berada dalam sebuah video tersebut untuk selanjutnya di dalami.

“Itu bukan istri atau keluarga Kepala Kejaksaan Negeri Tebing Tinggi,” ujar Fahmi Jalil.

Hingga saat kini kasus ini masih terus di dalam oleh pihak Kejaksaan Negeri Kota Tebing Tinggi. (RED)