Jakarta, BeritaTKP.com – Seorang mahasiswa Universitas Kristen Indonesisa (UKI) meninggal dunia diduga karena dikeroyok. Peristiwa pengeroyokan tersebut terjadi pada Selasa (4/3/25) di area kampus UKI, Cawang, Jakarta Timur.

Dalam kasus ini, korban meninggal dunia adalah KW (22) yang diduga menjadi korban pengeroyokan di area kampus pada pukul 19.40 WIB.

“Saat ini proses penyelidikan tengah dilakukan dan jenazah korban sudah dilakukan visum et revertum di RS Bhayangkara Polri Kramatjati,” ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes. Pol. Ade Ary Syam Indardi dalam keterangan resmi, Jumat (7/3/25).

Konbes. Pol. Ade Ary mengungkapkan, berdasarkan informasi bahwa peristiwa berawal saat korban tengah berkumpul bersama teman-teman satu fakultasnya di taman Perpustakaan UKI. Saat itu korban dan sejumlah temannya meminum-minuman keras arak Bali.

“Informasi awal peristiwa bermula karena adanya cekcok. Ini masih dalam proses lidik ya,” jelas Kombes. Pol. Ade Ary. (æ/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here