Kediri, BeritaTKP.Com – Sungguh malang apa yang di alami oleh Abas Dwi Candra, pemuda yang mengaku asal Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang tersebut, hanya karena ingin kembali ke kampung halamanya ia gharus nekad mencuri sendal dan dijualnya kembali demi pulang ke kampung halaman.
Sementara, Kapolsek Kota Kediri Kompol Sucipto yang menanagani kasus ini mengaku akan menyelidiki dan mengembangkan kasus ini. Karena diduga pelaku merupakan pemain lama mengingat keterangannya sempat berbelit belit kepada petugas.”Sementara kita amankan dan kita kembangkan lebih lanjut dari keterangan pelaku ini,” jelas Kompol Sucipto.
Pemuda tersebut nekat mencuri sandal milik jamaah yang sedang menunaikan salat Jumat di Masjid Agung Kota Kediri dan akibatnya, dia dihajar warga, ia kepergok satpam masjid, karena saat jemaah sedang melaksanakan salat Jumat, dia memasukkan sepatunya ke dalam tas ransel miliknya, dan hendak memakai sandal milik jamaah.
Ia mengaku bahwasanya dirinya membutuhkan uang untung pergi ke kampung halamanya yakni malang lantaran ia baru saja balik kerja di jogjakarta “Saya butuh uang pak, buat pulang ke Malang. Saya dari kerja di Jogja, tadinya sandalnya mau saya jual 20 Ribu,” akunya. @agusS