BNN Gresik Edukasi Bahaya Penyalah Gunaan Narkoba

237

Gresik, BeritaTKP.Com – Pada tahun ini banyak kasus yang berhasil terungkap terutama kasus penyalah gunaan obat obatan narkotika, atas dasar tersebut Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Gresik gencar melakukan edukasi terhadap penyalahgunaan narkoba.

Dan kali ini, lembaga yang dipimpin oleh AKBP Agustianto tersebut menggelar kegiatan komunikasi informasi dan edukasi (KIE), yaitu dengan menyasar ibu-ibu PKK, dan rumah tangga serta organisasi masyarakat (Ormas) lainnya yang berada di daerah wilayah Kecamatan Manyar.

AKBP Agustianto selaku Kepala BNN Kabupaten Gresik, menjelaskan tentang tujuan kegiatan ini memberikan edukasi kepada keluarga khususnya ibu-ibu PKK dan ibu-ibu rumah tangga, ormas maupun organisasi perempuan lainnya terkait dengan penyalahgunaan narkoba.

Dalam kegiatan yang digagas oleh Kepala BNN Kabupaten Gresik tersebut lebih banyak mengupas bahaya penyalagunaan narkoba, serta bagaimana pencegahannya, ia juga menambahkan terkait penyalahgunaan narkoba di Gresik bahwa Institusinya tidak pernah berhenti menyuarakan dan mengajak masyarakat untuk memerangi melawan narkoba.

Ia juga menjelaskan bahwa dalam metode edukasi tersebut  lingkungan keluarga sangatlah penting dalam hal ini “Dalam metode pencega han di dalam lingkungan keluarga, peran ibu sangatlah penting, karena pada umumnya ibu mempunyai waktu lebih banyak untuk seorang anak,” ujarnya.

Kepala BNN Kabupaten Gresik tersebut berharap dengan diadakan hal ini diharapkan terbangunnya komunikasi yang positif dalam keluarga, sehingga dapat meminimalisir pengguna Narkoba baru dari kalangan remaja, Pasalnya, Indonesia merupakan pangsa pasar yang diminati oleh beberapa negara seperti China, Singapura,Taiwan, Philipina dan Nigeria. @arief