Babinsa Bersihkan Lingkungan SDN Gempol Sari 1Pasca Banjir yang Melanda Wilayah Sidoarjo

656

karya bhakti 3Sidoarjo, BeritaTkp.com – Karya Bakti Kodim 0816/06 Ramil Tanggulangin sebagai wujud kemanunggalan TNI-Rakyat dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan, Pasca banjir yang melanda sebagian wilayah Kab. Sidoarjo.

Sesuai dengan Perintah Komandan Kodim 0816/Sidoarjo Letkol Inf Andre Julian agar seluruh Danramil beserta anggota untuk selalu aktif dalam memonitor wilayahnya dan membantu semaksimal mungkin kepada para korban bencana banjir, dalam hal ini Babinsa Ds. Gempol Sari, Peltu MT Hadi melihat kondisi SDN. Gempol Sari 1 yang sangat kotor, pasca terjadinya banjir diwilayah tersebut.

Peltu MT Hadi berkoordinasi dengan Ibu Lilis selaku Kepala sekolah untuk kerja bakti dalam membersihkan ruang dan halaman sekolahan tersebut dan Ibu Lilis pun menyetujuinya, Kapten Inf Dwi Umiyanto selaku Danramil 06/Tanggulangin sangat mendukung giat kerja bakti tersebut dengan menggerakkan seluruh anggota Koramil 06/Tanggulangin untuk terlibat dalam kerja bakti tersebut, Sehingga Sekolah dapat segera digunakan kembali dan siswa dapat belajar dengan baik dan senang.

Ibu Lilis selaku Kepala Sekolah SDN. Gempol Sari 1, mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI, Khususnya anggota Koramil 06/Tanggulangin karena sangat peduli terhadap warga dan lingkungan. ( Yono).