Polsek Kedungpring Buru Pelaku Pencurian Di Desa Dradah

529

Lamongan, PeritaTKP.Com – Tindak kejahatan pencurian tidak mengenal wilayah maupun tempat karena para pelaku memanfaatkan kelengahan suatu tempat untuk di jadikan sasaran.  Seperti yang terjadi di wilayah hukum polsek Kedungpring kabupaten lamongan yang keamanan nya di acak – acak para pelaku pencurian lantaran wilayah tersebut sepi sehingga di manfaatkan oleh para pelaku.

Kapolsek Kedungpring AKP Guntar kepada berita tkp ( 22/ 2 / 2017 ) tidak menampik adanya kasus pencurian di wilayah hukum nya yang terdapat pada salah satu desa. ” memang kemarin lusa ada warga saya yang melapor kalau telah terjadi pencurian di rumah nya”ujar kapolsek .

kemarin Tim sudah melakukan olah tkp, dan sudah mengamankan bukti, sekarang masih kita lakukan penyelidikan dengan modal bukti tersebut  dan tim sudah melakukan pengejaran terhadap pelaku. ” tambah AKP Guntar .

Perlu di ketahui kasus pencurian di desa dradah kradenan rt 03 rw 7  yang menimpa keluarga berinisial ( Y ) sempat menghebohkan warga setempat karena mengalami kerugian material berupa dua buah Ponsel ( Hp )  milik  anak korban . ” kejadian nya di perkirakan malam hari waktu kami ( keluarga ) lagi tdr, setelah pagi kami terkejut isi lemari berantakan semua , pintu belakang rusak seperti di congkel dan 2 Hp milik anak saya hilang” ungkap korban .

Secara terpisah Kanit reskrim polsek kedungpring Aiptu Sucipto menambahkan baru kali ini di desa dradah ada laporan pencurian. ” baru kali ini kami menerima laporan pencurian dari warga desa dradah yang tidak lain adalah keluarga korban, karena sebelum desa dradah aman tidak ada kasus kriminalitas” Kata Sucipto.

Kapolsek Kedungpring AKP Guntar menjelaskan untuk  memburu para pelaku, tim reskrim melakukan kerjasama dengan tim resmob polres lamongan karena polsek kedungpring tidak punya alat untuk mendeteksi keberadaan hp tersebut. ” kami tidak punya alat canggih , yang punya tim resmob polres, jadi kami kerjasama untuk memburu pelaku, semoga para pelaku cepat kami tangkap karena itu tanggung jawab saya “tegas kapolsek. @Ka